Stadion Wijayakusuma adalah sebuah stadion serba guna di kota Cilacap. Stadion ini berkapasitas 15.000 orang. Ini adalah basis PSCS Cilacap, stadion ini selalu dipenuhi penonton setiap PSCS Cilacap melakoni laga kandang.
Memiliki dua ruang ganti di masing-masing memiliki loker untuk tiap pemain seperti beberapa stadion besar di Indonesia dan juga sejumlah kamar mandi dilengkapi dengan kamar bilas. Kondisi ruang ganti pun cukup nyaman mengingat penataan ruangan yang tersusun rapi.
Tak hanya dalam stadion, dari sisi tribun pun terlihat cukup berkelas dimana saat ini telah menggunakan single seat, dengan warna bangku milik kesebelasan PSCS Cilacap yakni biru. Dalam sisi lapangan, kemegahan juga tersaji dimana sebuah videotron besar langsung menyita perhatian. Videotron ini digunakan saat laga berlangsung, berupa layar digital yang memuat logo dan skor tim yang bertanding. Videotron di sisi selatan tersebut, juga dapat digunakan untuk menyaksikan tayangan siaran dari pertandingan yang tengah berlangsung.
Sumber: https://www.indosport.com/
Foto: @udhi_e
Alamat:
Jalan Dokter Rajiman No.65, Kebonmanis, Cilacap 53231
Telp. 0282-541321